Memelihara Iguana Dan Mengenal Jenis-Jenisnya
Iguana adalah hewan reptil yang biasa dijadikan sebagai binatang peliharaan oleh para pehobi reptil. Harga iguana bermacam-macam tergantung dengan jenis, ukuran, hingga kesehatannya.
Iguana berasal dari kawasan benua Amerika yang beriklim tropis. Tersebar dari Amerika Tengah, Amerika Selatan, hingga Kepulauan Karibia. Hewan reptil ini memiliki lipatan kulit atau gelambir pada bagian bawah rahangnya.
Disepanjang punggungnya, berderet semacam duri tak tajam yang memanjang dari punggung hingga ke ekor. Tetapi tidak semua jenis iguana memiliki ciri-ciri sebagaimana ciri-ciri di atas.
Iguana hijau (green iguana) telah menjadi salah satu hewan eksotis yang banyak dijadikan peliharaan.
Tahukah Anda bahwa sebenarnya terdapat banyak spesies iguana?
Sebagian besar iguana hidup di alam bebas dan tidak dapat ditemukan di toko hewan peliharaan.
Tahukah Anda bahwa sebenarnya terdapat banyak spesies iguana?
Sebagian besar iguana hidup di alam bebas dan tidak dapat ditemukan di toko hewan peliharaan.
Beberapa spesies lain dari iguana mempunyai penampilan yang berbeda. Untuk lebih jelasnya, kali ini akan saya jelaskan jenis-jenis iguana. Sehingga nantinya kamu dapat membedakannya dengan memahami dan melihat beberapa perbedaan yang terdapat pada masing-masing jenis iguana yang tersebut.
Jenis-jenis Iguana
1. Iguana gurun, Dipsosaurus.
californiaherps.com
Merupakan jenis Iguana endemik di wilayah Sonora dan pantai Mojave di barat daya Amerika Serikat hingga barat laut Meksiko. Mereka juga dapat dijumpai di beberapa pulau di Teluk Kalifornia.
Pada umumnya, Iguana Gurun mempunyai warna dasar putih, abu-abu dan coklat dengan beberapa corak yang khas pada bagian punggung hingga ke ekornya.
Ukuran Iguana ini dapat mencapai panjang hingga 61 cm. Ekornya 1,5 kali lebih panjang dibandingkan dengan panjang badannya.
Habitat dari Iguana Gurun berada di semak Creosote, terutama gurun pasir kering dengan ketinggian di bawah 1000 mdpl. Dijumpai pula di kawasan sub-tropis, dan hutan gugur tropis.
Iguana jenis ini menyukai lubang sebagai tempat berlindung dari sengatan matahari. Mereka juga sering menggunakan lubang kura-kura gurun dan juga lubang binatang yang lainnya.
Jenis iguana gurun yang kuat dan untuk merawat iguana gurun tidak terlalu susah
2. Iguana ekor berduri Spinytail, Ctenosaura.
static.inaturalist.org
Iguana Spinytail ini masuk dalam genus kadal besar, Iguanidae yang berasal dari daratan Meksiko dan Amerika Tengah. Iguana jenis ini dapat mencapai panjang lebih dari 39 inci (1 meter).
Nama Ctenosaur berasal dari kata Cteno yang berarti duri, dan Saur berarti kadal. Jadi Ctenosaur berarti kadal yang berduri. Nama ini disematkan karena memang punggung Iguana jenis ini memiliki punggung berduri merata disepanjang punggungnya.
Jenis iguana spinytail dengan duri disepanjang punggungnya, harus berhati-hati dalam merawat iguana spinytail ini
3. Iguana berpelindung kepala, Lemanctus.
static.inaturalist.org
Iguana Laemanctus merupakan salah satu Iguana endemik di Amerika Tengah. Pada umumnya Iguana Laemanctus berwarna hijau dengan warna coklat di bagian atas kepalanya.
Corak berwarna coklat hingga hitam dari bawah mata membujur hingga ke ekor Iguana Laemanctus ini. Sekalipun warna dasarnya hijau, Iguana Lemanctus membunyai aneka ragam corak yang indah dan warna-warni.
Kepala jenis iguana laemanctus yang mempunyai jambul di kepala bagian belakangnya, merawat iguana ini cukup mudah.
4. Iguana berhelm, Corytophanes.
les-z-animaux.e-monsite.com
Tumbuh mencapai 14 “(34 cm), memiliki tubuh langsing dan lateral dengan tungkai panjang, dan jari-jari khas iguanid. Ekornya sampai dua kali panjang lubang moncong (svl). Sebuah puncak oksipital bilateral, yang berpuncak pada helm tinggi (casque) pada tengkuk leher, diikuti oleh puncak dorsal pendek yang membentang sepanjang tubuh.
Saat gembira, puncak oksipital dan kantung gamping kecil bergerigi melebar. Warna tubuh berkisar dari coklat sampai zaitun dan abu-abu, dengan corak yang lebih terang dan lebih gelap.
Iguana helm adalah kadal nonheliothermic arboreal. Ketika diancam, ia menggunakan pertahanan katalitik dengan menghilangkan semua gerakan tubuh dan tetap diam.
5. Iguana Batu/Badak, Cyclura.
upload.wikimedia.org
Merupakan spesies iguana dengan ukuran salah satu yang terbesar. Sekalipun wajah dari hewan ini tampak sangar, tetapi sebenarnya Iguana Badak ini hanya memakan tumbuhan (herbivora) dan tidak memakan daging sama sekali.
6. Iguana Madagaskar, Chalarodon.
upload.wikimedia.org
Iguana ini jelas sekali berasal dari madagaskar, tempat yang kaya akan binatang dari berbagai jenis, Chalarodon berukuran kecil dan sedang, iguana ini tinggal dibebatuan dan tanah berpasir. Untuk makanan iguana ini adalah insektivora. Selain serangga, kadang-kadang kadal ini juga memakan tanaman, terutama dalam bentuk daun dan akar.
7. Jenis Iguana Biru (Blue Iguana)
pinterest.com
Iguana biru mempunyai nama latin Cyclura Lewisi dan sering juga disebut dengan Grand Cayman Iguana. Disebut Grand Cayman Iguana karena jenis iguana yang satu ini memang menjadi spesies kadal endemik di pulau Grand Cayman.
Sebelumnya spesies ini dimasukkan dalam sub-spesies dari Iguana Kuba. Namun pada tahun 2004, spesies ini diklasifikasikan sendiri karena ternyata terdapat perbedaan genetik antara Iguana Biru dan Iguana Kuba.
Iguana biru merupakan salah satu spesies kadal dengan usia yang paling panjang. Usia paling tua dari jenis iguana biru ini tercatat mencapai 67 tahun.
Habitat alami Iguana biru ini terdapat pada tempat berbatu-batu, yang terkenan cahaya matahari. Iguana Biru menyukai tempat yang terbuka seperti hutan yang kering dan pinggiran pantai.
Iguana Biru betina akan bertelur antara bulan Juni hingga Juli. Walaupun tampang dan bentuknya cukup sangar, tetapi Iguana Biru merupakan reptil Herbivora.
perawatan bagi jenis iguana biru tidak terlalu suilit, cukup dengan memberikan iguana biru buah atau sayuran
pangeareptile.com
Makanannya meliputi sayuran, buah-buahan, bunga dan tanaman yang lainnya. Iguana Biru berwarna abu-abu kebiru-biruan. Warna biru akan terlihat jelas ketika hewan reptilia ini berganti kulit.
Iguana biru ini termasuk ke dalam satwa langka yang dilindungi. Populasi Iguana Biru diperkirakan akan punah pada dekade awal abad ke-21.
Populasi mereka terus berkurang seiring berkurangnya habitat alami, yang dijadikan padang rerumputan untuk menggembala ternak.
Sejak tahun 2004, ratusan Iguana Biru yang pernah ditangkap telah dilepaskan ke tempat pelestarian di Grand Cayman oleh Durrell Wildlife Conservation Trust untuk menyelamatkan spesies ysng terancam punah tersebut.
8. Jenis Blue Diamond Iguana
purwaka87.files.wordpress.com
Green Iguana Blue Diamond (Iguana iguana)
Pada dasarnya, Blue Diamond itu sama halnya dengan Common Green Iguana.
Konon, Green Iguana Blue Diamond adalah Green iguana yang diternakkan oleh “Blue Diamond Farm” di EL Savador..
Pada dasarnya, Blue Diamond itu sama halnya dengan Common Green Iguana.
Konon, Green Iguana Blue Diamond adalah Green iguana yang diternakkan oleh “Blue Diamond Farm” di EL Savador..
Ciri-cirinya di kepalanya banyak warna birunya, nanti klo sudah dewasa cenderung berwarna abu-abu.
Kalo Common green iguana warna kepalanya hijau dan jowlnya sedikit putih, nanti kalo sudah dewasa cenderung berwarna orange..
Kalo Common green iguana warna kepalanya hijau dan jowlnya sedikit putih, nanti kalo sudah dewasa cenderung berwarna orange..
Harganya tidak terlampau beda keduanya, bahkan harusnya sama saja harganya.
9. Jenis False Red Iguana
keyword-suggestions.com
Iguana ini disebut iguana merah palsu karena warna merahnya tidak menutupi seluruh tubuh. Hanya bagian atas dari iguana ini yang berwarna merah, sementara perutnya tetap berwarna hijau. Harganya memang sedikit lebih mahal dari iguana hijau, namun jauh lebih murah dari red flame iguana yang bisa mencapai jutaan rupiah. Jangan tertipu!
10. Jenis Red Flame Iguana
Iguana yang satu ini mirip dengan false red iguana, hanya saja warna merahnya jauh lebih menyala, dengan bagian perut yang juga berwarna merah. Harganya lebih mahal dari false red iguana, jadi banyak orang yang menjual false red iguana sebagai red flame iguana demi memperoleh keuntungan singkat. Berhati-hatilah dalam membeli iguana yang tepat agar tidak mudah tertipu.
11. Jenis Snow atau Blizzard Iguana
qubicle.id
Snow atau Blizzard iguana merupakan salah satu morph paling langka dan paling mahal. Iguana snow memiliki warna putih susu di seluruh tubuhnya, dengan mata merah khas albino. Iguana ini bisa dihasilkan dari perkawinan selektif antara iguana biru axanthic dengan iguana albino. Cukup sulit memperoleh keturunan dengan karakter ini, membuatnya digolongkan sebagai reptil ningrat dengan harga selangit.
12. Iguana Hijau.
static.pexels.com
Iguana hijau merupakan jenis iguana yang paling populer di kalangan para pecinta iguana. Sesuai dengan namanya tubuh jenis iguana yang satu ini didominasi dengan warna hijau.
Iguana hijau sudah mulai banyak ditemukan di pet shop, ataupun di komunitas-komunitas pecinta reptil. Iguana jenis ini menjadi salah satu iguana peliharaan yang paling diminati karena mudah dalam perawatannya.
Di samping itu, iguana hijau belum masuk dalam pengelompokan hewan yang dilindungi karena populasinya masih besar di tempat asalnya.
1. Iguana adalah herbivora.
Herbivora merujuk pada binatang pemakan tumbuhan. Iguana termasuk herbivora.
Ini mungkin menjadi alasan mengapa banyak orang memilih iguana untuk dijadikan hewan peliharaan. Memberi makan iguana cukup mudah bila dibandingkan dengan hewan peliharaan lainnya.
Agar tetap sehat, iguana harus diberi makan sayuran berdaun hijau yang bergizi. Selada bisa dijadikan salah satu sumber makanan yang baik bagi iguana. Namun segala jenis sayuran hijau juga akan baik buat iguana.
Ini mungkin menjadi alasan mengapa banyak orang memilih iguana untuk dijadikan hewan peliharaan. Memberi makan iguana cukup mudah bila dibandingkan dengan hewan peliharaan lainnya.
Agar tetap sehat, iguana harus diberi makan sayuran berdaun hijau yang bergizi. Selada bisa dijadikan salah satu sumber makanan yang baik bagi iguana. Namun segala jenis sayuran hijau juga akan baik buat iguana.
2. Iklim tropis.
Iguana umumnya hidup di daerah beriklim tropis. Itu sebab, iguana tidak ditemukan di daerah dengan iklim yang dingin.
Ini merupakan faktor penting untuk dipertimbangkan saat membeli iguana. Indonesia dengan iklim tropis tentu tidak akan menjadi masalah bagi iguana untuk hidup dengan sejahtera.
Ini merupakan faktor penting untuk dipertimbangkan saat membeli iguana. Indonesia dengan iklim tropis tentu tidak akan menjadi masalah bagi iguana untuk hidup dengan sejahtera.
3. Menjinakkan iguana.
Iguana pada dasarnya adalah hewan liar. Pemilik perlu menjinakkan iguana sehingga tidak galak dan bertingkah laku manis.
Iguana yang sudah jinak dapat dilepaskan untuk berkeliaran di dalam rumah tanpa khawatir akan merusak atau menelan sesuatu yang berbahaya.
Menjinakkan iguana juga akan memungkinkan pemilik untuk memegang, memeluk, dan membelainya tanpa khawatir akan terluka oleh tingkah agresif iguana.
Iguana yang sudah jinak dapat dilepaskan untuk berkeliaran di dalam rumah tanpa khawatir akan merusak atau menelan sesuatu yang berbahaya.
Menjinakkan iguana juga akan memungkinkan pemilik untuk memegang, memeluk, dan membelainya tanpa khawatir akan terluka oleh tingkah agresif iguana.
4. Iguana dapat tumbuh besar.
Hanya karena saat membeli berkuran kecil,bukan berarti iguana tidak dapat tumbuh menjadi besar.
Iguana dapat tumbuh hingga mencapai panjang satu meter atau lebih setelah tiga hingga empat tahun.
Iguana dapat tumbuh hingga mencapai panjang satu meter atau lebih setelah tiga hingga empat tahun.
Cara Merawat Iguana
Iguana biasanya dibeli saat masih berukuran kecil. Tapi seiring waktu, iguana bisa tumbuh menjadi besar sehingga ukuran kandang juga harus dapat mengantisipasi hal ini.
Setelah kamu membeli iguana terbaik yang telah kamu pilih, maka kamu harus segera mempersiapkan tempat khusus baginya. Kamu bisa menggunakan aquarium tanpa air tentunya, ataupun kandang dari kayu.
Ukuran kandang harus cukup besar untuk memberikan ruangan yang cukup bagi iguana agar dapat bergerak bebas.
Ada yang percaya bahwa pertumbuhan iguana dapat dibatasi dengan ukuran kandang. Tentu saja hal ini tidak benar. Iguana tumbuh cepat pada kuartal pertama kemudian secara bertahap melambat.
Jadi meskipun saat membeli ukuran iguana masih kecil, pastikan untuk menyediakan kandang yang berukuran besar karena setelah beberapa bulan ukurannya akan bertambah.
Ada yang percaya bahwa pertumbuhan iguana dapat dibatasi dengan ukuran kandang. Tentu saja hal ini tidak benar. Iguana tumbuh cepat pada kuartal pertama kemudian secara bertahap melambat.
Jadi meskipun saat membeli ukuran iguana masih kecil, pastikan untuk menyediakan kandang yang berukuran besar karena setelah beberapa bulan ukurannya akan bertambah.
Yang perlu diperhatikan mengenai kandang adalah ukurannya. Usahakan panjang dari kandang yang hendak digunakan sebagai tempat iguana tinggal setidaknya 2 kali lebih panjang dibandingkan dengan panjang tubuh iguana.
Jangan lupa pula pastikan kamu selalu menjaga kebersihan dari kandang. Ketika kandang kotor, maka kulit iguana dapat terkena jamur yang merusak keindahan kulit dari iguana.
Disamping itu, beberapa penyakit juga dapat menjangkitinya. Tentu kamu tidak mau kan apabila iguana kesayangan kamu terkena penyakit.
Kelembaban dan suhu kandang harus dipertimbangkan. Iguana adalah hewan berdarah dingin sehingga harus dipastikan kandang bersuhu cukup hangat namun tidak terlalu panas.
Iguana umumnya hidup di iklim tropis. Jadi suhu seharusnya tidak menjadi masalah untuk iklim Indonesia. Namun, jika karena suatu hal suhu ruangan terlalu dingin, lampu dapat ditambahkan pada kandang untuk membuat suhu lebih hangat.
Selain suhu, kelembaban juga harus dijaga. Kelembaban yang sesuai berkisar antara 65 hingga 70 persen.
Jika kelembaban terlalu rendah, air dapat sesekali disemprotkan pada kandang.
Kelembaban juga dapat dikontrol dengan meletakkan mangkuk berisi air di dalam kandang.
Jika kelembaban terlalu rendah, air dapat sesekali disemprotkan pada kandang.
Kelembaban juga dapat dikontrol dengan meletakkan mangkuk berisi air di dalam kandang.
Pastikan pula bahwa iguana kamu mempunyai suplai vitamin D yang cukup, untuk menjaganya tetap sehat dan kulitnya selalu berkilau. Untuk memenuhi kebutuhan vitamin D, kamu cukup menjemur iguana kamu di bawah sinar matahari pada pagi hari selama 10 sampai 15 menit lebih lama lebih bagus.
Iguana memerlukan cahaya matahari untuk membantu proses pencernaan. Sinar UVB dan UVA dibutuhkan untuk kelangsungan hidup mereka.
UVB membantu dalam proses produksi vitamin D3 yang merupakan komponen penting yang diperlukan untuk proses pencernaan.
UVB membantu dalam proses produksi vitamin D3 yang merupakan komponen penting yang diperlukan untuk proses pencernaan.
Cara yang paling mudah dan murah untuk menyediakan sinar UV adalah dengan membiarkan sinar matahari masuk ke dalam kandang. Untuk menyiasati hal ini, kandang dapat diletakkan di dekat jendela.
Karena memang secara alami iguana suka berjemur di bawah sinar matahari, untuk menjaga suhu tubuhnya tetap hangat, dan membunuh beberapa virus dan kuman penyebab beberapa penyakit.
Karena pada dasarnya iguana adalah hewan liar, penting untuk membuat kandang menyerupai habitat aslinya.
Di alam, iguana suka memanjat. Berilah ruang gerak bagi iguana agar otot dan tulangnya tetap kuat dan berkembang. Jadi jangan lupa meletakkan ranting atau kayu agar mereka dapat bertengger.
Di alam, iguana suka memanjat. Berilah ruang gerak bagi iguana agar otot dan tulangnya tetap kuat dan berkembang. Jadi jangan lupa meletakkan ranting atau kayu agar mereka dapat bertengger.
Untuk makanannya, iguana merupakan hewan herbivora. Iguana menyukai buah-buahan dan sayur-mayur. Ketika memberikan iguana makan, cucilah dahulu makanannya, sehngga makanan lebih steril dan terhindar dari penyakit. Bersihkan selalu tempat makan iguana usai memberinya makan.
Itulah Jenis-jenis Iguana, harga iguana, dan cara merawat iguana. Semoga artikel yang saya tulis ini dapat bermanfaat untuk kamu yang hendak memelihara, ataupun kamu yang sudah malang melintang di dunia per-iguanaan. Hehe.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar